Halo dokter rifan, menurut informasi yang saya dengar, berat badan bayi usia 6 bulan sekitar 2 kali bb bayi lahir, sedangkan bb bayi umur 1 tahun sekitar 3 kali bb bayi lahir. Anak saya dimas, bulan maret ini masuk usia 8 bulan, berat badannya sudah mencapai 15 kg. Bagaimana menurut dokter tentang bb anak saya tersebut?
Baca juga : Kerja di Jerman
Kalau porsi makan dikurangi dikhawatirkan akan mengurangi nutrisi yang diperlukan. Tapi di sisi lain saya khawatir bb-nya akan semakin tambah. Mohon jawaban dokter rifan. Terima kasih. Siti nugraheni – jakarta perhitungan ukuran berat badan yang ibu sampaikan adalah rumusan sederhana untuk mengetahui apakah pertambahan berat badan seorang bayi sudah baik atau belum. Sebenarnya ada perhitungan lain selain berdasarkan usianya, yaitu dengan mempertimbangkan faktor tinggi badan sehingga berat badan yang dicapai adalah berat badan ideal.
Mengenai berat badan si kecil yang mencapai 15 kg saat usianya masih 8 bulan, tampaknya memang sudah melebihi batas berat badan tertingginya (di atas persentil 95 dari kurva pertumbuhan berat badan NCHS). Sayang sekali Ibu tidak mencantumkan tinggi badannya, sehingga saya tidak dapat memperkirakan berat badan ideal untuk si kecil. Ada baiknya Ibu membawa si kecil ke dokter spesialis anak dengan subspesialis gizi dan metabolik yang ada di rumah sakit-rumah sakit besar di Jakarta untuk dapat dievaluasi dengan lebih lengkap dan komprehensif sehingga tatalaksana yang didapat akan lebih tepat.
SAMBUTAN PULANG KERJA “Keluarga kecil kami selalu memainkan cilukba sejak Dzakira masih usia 2 bulan. Awalnya kami lakukan agar membuat baby Dzakira tertawa, tapi sekarang jadi permainan yang rutin dilakukan setiap bangun tidur dan saat lagi berkumpul bersama. Bahkan, sekarang Dzakira akan melakukan hal ini pada ayahnya. Jadi, saat ayahnya baru pulang kerja, saat ayah buka pintu rumah, Dzakira langsung keluar dari pintu kamar sambil bilang. ‘Ciluuuk… baaaa….!’ Lalu dia berlari menghampiri ayahnya untuk memeluknya.” Irma Yanti, mama dari Dzakira Talitha Zahra (15 bulan).
Sumber : https://ausbildung.co.id/